Rabu, 10 November 2010

Presiden: Indonesia Mendapat Kehormatan

Breaking News / Polkam / Selasa, 9 November 2010 19:18 WIB

Metrotvnews.com, Jakarta: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan, Indonesia mendapat kehormatan besar menerima kunjungan kenegaraan pertama Presiden Amerika Serikat Barack Hussein Obama ke Indonesia.

"Saya berharap kunjungan yang sudah lama dinanti ini dapat lebih meningkatkan persahabatan, kerja sama, dan kemitraan Indonesia-AS," ujar Yudhoyono dalam konfrensi pers usai berbicara empat mata dengan Obama di Istana Negara, petang ini.

Banyak poin yang dicapai dalam pembicaraan bilateral itu. Menurut Presiden, poin kesepakatan itu di antaranya: Indonesia dan AS sepakat meningkatkan kerja sama di bidang perdagangan dan investasi.

Indonesia-AS juga seiya-sekata dalam meningkatkan kerja sama di bidang energi, pendidikan, pengelolaan hutan, masalah iklim global, sampai penumpasan terorisme.

"Terorisme menjadi musuh semua bangsa," terang Yudhoyono.

Presiden menambahkan, AS pun berkomitmen meningkatkan hubungan kerja sama dengan ASEAN. Termasuk pula menjaga stabilitas dan keamanan di Asia Pasifik.(ICH)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger